Gerindra: Dalam Waktu Dekat, Prabowo Bakal Bertemu Megawati

FTNews – Presiden terplih Prabowo Subianto bakal bertemu Ketua Umum PDI Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri dalam waktu dekat.

Kabar pertemuan Prabowo- Megawati disampaikan langsung Sekjen Gerindra Ahmad Muzani dalam konferensi pers usai putusan Mahkamah Konstitusi (MK) Senin (22/4).

“Sudah mulai mencocokkan waktu-waktunya. Semoga agenda ini tidak lama lagi akan disampaikan kepada publik,”ujar Muzani di Jakarta.

Pertemuan dengan Presiden ke-5 RI itu kata Muzani, merupakan bagian dari upaya Prabowo membangun rekonsiliasi besar guna mendukung jalannya pemerintahan ke depan.

Ia pun mengatakan bahwa upaya pendekatan kepada partai politik tak hanya kepada PDIP saja.

“Upaya pendekatan kepada beberapa partai politik. Tidak hanya PDIP saja. Pak Prabowo akan merangkul seluruh pihak untuk menjalankan program kerja yang telah dia siapkan,”tandasnya.

Sehingga, lanjutnya, Prabowo juga telah mengirim beberapa orang kepercayaannya untuk bertemu dengan partai di luar Koalisi Indonesia Maju (KIM). Dan ini berlangsung sejak sebelum putusan MK.

“Pak Prabowo berfikir positif untuk bangsa ke depan. Upaya rekonsiliasi akan berlangsung termasuk pimpinan parpol atau tokoh-tokoh. Sebagai simbol mempersatukan bangsa beliau mengutus beberapa orang,”sambungnya.

Sebelumnya, putusan MK pada Senin (22/4) kemarin resmi menolak gugatan sengketa pilpres dari kubu Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo.

Ketua MK Suhartoyo menyebut alasan penolakan tersebut lantaran petitum kedua pihak tak berlasan hukum.

“Dalam eksepsi, menolak eksepsi termohon dan pihak terkait untuk seluruhnya. Dalam pokok permohonan, menolak permohonan Pemohon untuk seluruhnya,”terang hakim Suhartoyo di Gedung MK, Jakarta, Senin (22/4).

Artikel Terkait