Kapendam Jaya Tinjau TMMD Reguler ke-13 di Bekasi Utara

Forumterkininews.id, Bekasi – Tidak terasa program pelaksanaan TMMD Reguler ke-113 Kodim 0507/Bekasi telah berjalan dua pekan. Hanya tersisa 15 persen lagi maka pembangunan pada sasaran fisik dan non fisik di wilayah Teluk Pucung, Bekasi Utara, selesai dikerjakan.

Dalam kunjungan ke lokasi TMMD, Jumat (27/5), Kapendam Jaya Letkol Cpm Dwi Indra Wirawan melakukan kegiatan pemberian sembako kepada warga serta menggelar lomba melukis Pancasila bagi anak-anak.

Dari sisi pengerjaan pada sasaran fisik berupa peningkatan saluran air (Uditch) di RT 01, 02, 03 RW 01 Kelurahan Teluk Pucung, Bekasi sepanjang 1.200 meter, lebar 0,5 meter dan tinggi 0,5 meter, sudah selesai 100 persen. Termasuk juga peningkatan jalan lingkungan berupa pengaspalannya yang sudah mencapai 64 persen. Sedangkan renovasi 4 rumah tidak layak huni (RTLH) mencapai 85 persen.

Lebih lanjut Kapendam Jaya menyampaikan, TMMD tidak saja menyasar pada perbaikan sarana fisik. Untuk sasaran non fisik juga terus berlangsung, yakni berupa penyuluhan terhadap tokoh masyarakat, agama, pemuda, serta siswa-siswi sekolah.

Penyuluhan yang diberikan antara lain berupa bela negara, pembinaan mental, kesehatan, pertanian, perikanan, peternakan, hukum dan kamtibmas, lingkungan hidup, dan posyandu.

“TMMD bertujuan membantu pemerintah meningkatkan kesejahteraan masyarakat, serta memantapkan kemanunggalan TNI dan rakyat,” kata Kapendam Jaya.

Pelaksanaan TMMD ke 113 Kodim 0507/Bekasi melibatkan 150 orang dari TNI AD, AL, AU, Polri, Pemda Bekasi, Kejaksaan, Dinas Kesehatan, Dinas Pertanian dan lingkungan yang keseluruhannya tergabung dalam satgas TMMD ke 113 Kodim 0507/Bekasi. Selanjutnya, pada 9 Juni 2022 akan dilaksanakan penutupan sekaligus penyerahan hasil pelaksanaan TMMD ini.

 

Artikel Terkait