Polwan Bakar Suami Akibat Gaji ke-13, Berapa Jumlahnya?

FTNews – Sebuah kasus yang mengguncang tanah air timbil dari Mojokerto, Jawa Timur, Sabtu (8/6) lalu. Seorang polwan, Briptu Fadhilatun Nikmah (FN), diduga bakar sang suami, Briptu Rian Dwi Wicaksono (RDW). Dugaannya, peristiwa ini terjadi akibat permasalahan penggunaan gaji ke-13 atau bonus tahunan.

Berdasarkan keterangan dari Kapolres Mojokerto Kota, AKBP Daniel Somanonasa, mengatakan bahwa kejadian ini bermula dari cekcok rumah tangga antara FN dan RDW. “Terduga pelaku melakukan pengecekan ATM milik suaminya (korban). Dan didapati bahwa gaji ke-13 senilai senilai Rp2.800.000, tersisa tinggal Rp800.000,” jelasnya.

Ternyata, berdasarkan penyelidikan polisi, Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Dirmanto, mengatakan bahwa RDW kerap menggunakan uang tersebut untuk judi online. “Briptu RDW ini sering menghabiskan uang belanja yang harusnya dipakai untuk membiayai hidup ketiga anaknya, ini dipakai untuk, mohon maaf ini, main judi online,” ungkapnya.

Bonus Tahunan dari Pemerintah

Ilustrasi menghitung uang. Foto: canva

Pemerintah Indonesia memberikan aparatur sipil negara (ASN), TNI, Polri, pejabat negara, dan juga pensiunannya. Hal tersebut merupakan bentuk penghargaan dari negara atas pengabdian mereka kepada bangsa dan negara.

Termasuk dengan Briptu FN, polwan yang telah bakar suami sendiri, juga berhak mendapatkan gaji ke-13. Begitu pula dengan suaminya, Briptu RDW. Berikut adalah jumlah gaji untuk para kepolisian di Indonesia.

Golongan I (Tamtama Polri)

Gaji polisi Bhayangkara Dua (Bharada): Rp1.775.000-Rp2.741.300

Gaji polisi Bhayangkara Satu (Bharatu): Rp1.830.500-Rp2.827.000

Gaji polisi Bhayangkara Kepala (Bharaka): Rp1.887.800-Rp2.915.400

Gaji polisi Brigadir Polisi Dua (Abripda): Rp1.946.800-Rp3.006.000

Gaji polisi Ajun Brigadir Polisi Satu (Abriptu): Rp2.007.700-Rp3.100.700

Gaji polisi Ajun Brigadir Polisi (Abrippol): Rp2.070.500-Rp3.197.700

Golongan II (Bintara Polri)

Gaji polisi Brigadir Polisi Dua (Bripda): Rp2.272.100-Rp3.733.700

Gaji polisi Brigadir Polisi Satu (Briptu): Rp2.343.100-Rp3.850.500

BACA JUGA:   Kritik Tapera, Yenny Wahid : Tak Habis "Fikri"

Gaji polisi Brigadir Polisi (Brigpol): Rp2.416.400-Rp3.971.000

Gaji polisi Brigadir Polisi Kepala (Bripka): Rp2.492.000-Rp4.095.200

Gaji polisi Ajun Inspektur Polisi Dua (Aipda): Rp2.570.000-Rp4.223.300

Gaji polisi Ajun Inspektur Polisi Satu (Aiptu): Rp2.650.300-Rp4.355.400

Golongan III (Perwira Pertama Polri)

Gaji polisi Inspektur Polisi Dua (Ipda): Rp2.954.200-Rp4.779.300

Gaji polisi Inspektur Polisi Satu (Iptu): Rp3.046.600-Rp5.006.500

Gaji polisi Ajun Komisaris Polisi (AKP): Rp3.141.900-Rp5.163.100

Golongan IV (Perwira Menengah Polri)

Gaji polisi pangkat Komisaris Polisi (Kompol): Rp3.240.200-Rp5.324.600

Gaji polisi pangkat Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP): Rp3.341.500-Rp5.491.200

Gaji polisi pangkat Komisaris Besar Polisi (Kombes Pol): Rp3.446.000-Rp5.663.000

Golongan IV (Perwira Tinggi Polri)

Gaji polisi pangkat Brigadir Jenderal Polisi (Brigjen): Rp3.553.800-Rp5.840.100

Gaji polisi pangkat Inspektur Jenderal Polisi (Irjen): Rp3.665.000-Rp6.022.800

Gaji polisi pangkat Komisaris Jenderal Polisi (Komjen): Rp5.485.800-Rp6.211.200

Gaji polisi pangkat Jenderal Polisi: Rp5.657.400-Rp6.405.500

Berdasarkan keterangan sebelumnya, RDW yang berpangkat briptu menerima gaji ke-13 senilai Rp2.800.000. Angka tersebut masih berada di dalam Golongan II dengan pangkat Briptu yang gajinya berkisar dari Rp2.343.100-Rp3.850.500.

Artikel Terkait