Metropolitan

Banjir Kecaman Air Aqua Sumur Bor, Warganet: Gambar Gunung Ganti Mesin Pompa

23 Oktober 2025 | 12:09 WIB
Banjir Kecaman Air Aqua Sumur Bor, Warganet: Gambar Gunung Ganti Mesin Pompa
Air Aqua. (sehataqua)

Air Aqua sumur bor pembicaraan menjadi hangat masyarakat setelah Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi melakukan sidak di perusahaan air mineral Aqua di Subang, Jawa Barat.

rb-1

Dalam sidak itu, terungkap kalau air Aqua di Subang, bukan berasal dari mata air pegunungan seperti yang selama ini diklaim publik, melainkan berasal dari air tanah dalam yang diperoleh melalui sumur bor dengan kedalaman antara 60 hingga 132 meter.

Video Dedi Mulyadi sidak dan menemukan fakta mengejutkan jika Aqua bukan berasal dari air pegunungan yang tersebar luas di media sosial dan menjadi viral.

Baca Juga: Bahan Bakar Jerami Bobibos, Dedi Mulyadi Uji Coba Produksi di Lembur Pakuan

rb-3

“Ini (sumber air Aqua) dibor (dari dalam tanah),” kaget Dedi Mulyadi saat mendengar penjelasan dari pihak Aqua soal sumber air bukan dari air pegunungan.

Pihak perusahaan menjelaskan bahwa air dari lapisan tanah dalam ini dianggap memiliki kualitas yang lebih stabil dan bersih.

Dedi Mulyadi menganalisis potensi risiko lingkungan dari pengambilan air tanah dalam yang berlebihan dan menyatakan semuanya terhadap masalah lingkungan seperti banjir dan longsor yang semakin sering terjadi, yang ia kaitkan dengan eksploitasi sumber daya alam tanpa pengelolaan yang ketat.

Baca Juga: Dedi Mulyadi Temukan Aliran Dana Janggal, Aqua Setor ke PDAM dan PJT

"Gak ngefek ke pergeseran tanah?" tanya Dedi Mulyadi tegas.

“Ini kan airnya air bor, dikira oleh saya air permukaan, air permukaan itu air sungai, atau air dari mata air,” ujarnya.

Usai video ini viral, warganet pun ramai menggeruduk akun instagram @sehataqua, ribuan warganet yang kecewa, seketika membanjiri kolom komentar.

Ada yang mengatakan kalau selama ini masyarakat kena prank dengan jargon Aqua soal sumber air dari pegunungan.

"Kena prank kita cuyy wkwkwk," tulis warganet.

"Min klarifikasinya dong, patah hati ini tertipu," imbuh warganet.

Ada juga yang mengatakan kalau sebaiknya Aqua mengganti logo gunung menjadi logo pompa air.

1 2 Tampilkan Semua
Tag Konsumen Dedi mulyadi Jawa barat Aqua Sumur bor Air pegunungan